Kawal Pilpres 2014, Polri Terjunkan 253 Ribu Anggota
JAKARTA - Demi terciptanya keamanan dan ketertiban pada masa Pemilu Presiden 2014, baik sebelum dan sesudah pemungutan suara, Polri telah siagakan sekira 253 ribu personil. 253 personil Polisi tersebut, terdiri dari Polda, Polres dan Polsek.
"Polri akan siagakan sekira 253 ribu personel untuk amankan Pilpres," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Polri, Kombes Pol Agus Rianto, di Mabes Polri, Selasa (3/6/2014).
Selain itu Polri juga akan bekerja sama dengan pihak TNI, dan Pihak-pihak terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsung Pilpres.
"Tentunya Polri tidak akan Jalan sendiri, Polri akan selalu berkoordinasi dengan TNI dan pihak-pihak terkait, dalam rangka mensukseskan Pemilu Presiden 2014." Paparnya.
Polri sudah berkoordinasi dengan Pihak penyelenggara Pemilu dalam hal ini KPU pusat dan daerah, Polri siap membantu kebutuhan pengamanan bila dibutuhkan. "Polri siap mengerahkan anggota, sesuai kebutuhan, misalkan, apa bila KPU didaerah membutuhkan petugas, maka koordinasi dengan Polda atau Polres setempat," pungkasnya. (ydh)
http://pemilu.okezone.com/read/2014/06/03/568/993498/kawal-pilpres-2014-polri-terjunkan-253-ribu-anggota
Tidak ada komentar:
Posting Komentar